Home » » Mari Kita Sambut Superhero Indonesia Bima Satria Garuda

Mari Kita Sambut Superhero Indonesia Bima Satria Garuda

Written By Unknown on Friday, July 5, 2013 | Friday, July 05, 2013

Kamu termasuk penggemar tokusatsu atau superhero khas Jepang? Jika iya, maka bergembiralah. Karena saat ini, Jepang bekerja sama dengan Indonesia akan membuat serial tokusatsu baru siap dihadirkan stasiun televisi milik MNC Group, RCTI. Berjudul Bima Satria Garuda, serial ini melibatkan Kementerian Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang serta Ishimori Production.

Kerja sama ini adalah salah satu bentuk komitmen MNC Group untuk terus menghadirkan program-program terbaik bagi pemirsa. Managing Director RCTI Kanti Mirdiati menjelaskan, program ini bertujuan menciptakan dan menampilkan panutan bagi anak-anak Indonesia. Bima Satria Garuda bukan sekadar serial yang akan tayang di RCTI, tapi menjadi tontonan baru bagi anak-anak Indonesia yang mendidik.

Bima Satria Garuda adalah sebuah serial tokusatsu Indonesia. Bima Satria Garudamerupakan hasil kerja sama MNC Media dengan Ishimori Production, pembuat serialKamen Rider. Dibintangi oleh Christian LohoRayhan FebrianStella Cornelia (JKT48),Adhitya Alkatiri, dan Sutan SimatupangBima Satria Garuda ditayangkan di RCTI mulai 30 Juni 2013, setiap hari Minggu pukul 08.30 WIB dengan tayangan ulangnya pada hari Sabtu pukul 15.00 WIB.

Sinopsis[sunting]

Kisah Bima Satria Garuda berawal di Dunia Paralel yang dikuasai Kerajaan VUDO dan berada di ambang kehancuran. Dunia Paralel adalah sebuah dunia yang hidup dalam kegelapan abadi, di mana alamnya sudah tidak memiliki elemen sumber kehidupan karena ambisi kekuasaan Kerajaan VUDO. Rasputin (Sutan Simatupang) adalah penguasa Kerajaan VUDO yang jahat dan kejam. Dia ingin mencari dunia lain untuk merebut segala sumber daya alamnya demi menghidupkan Dunia Paralel. Seorang ilmuwan di Bumi berhasil membuat sebuah portal yang bisa menyambungkan Bumi dan galaksi lainnya, sehingga akhirnya VUDO menemukan dunia lain yang bisa dikuasai.
Ray Bramasakti (Christian Loho), mendapatkan sebuah Power Stone merah dari seorang anak misterius, Mikhail (Adhitya Alkatiri), untuk menghentikan segala upaya Rasputin mengambil alih Bumi. Dengan mendapatkan Power Stone merah, Ray mendapat kekuatan untuk berubah wujud menjadi Bima Satria Garuda. Randy Iskandar (Rayhan Febrian) dan adiknya, Rena (Stella Cornelia) yang adalah keluarga angkat Ray pun ikut terseret dalam setiap aksi Bima melawan kegiatan Jahat Rasputin. 

Tokoh dan pemeran[sunting]

  • Ray Bramasakti / "Bima Satria Garuda" (Christian Loho), pahlawan super dan karakter utama dalam serial ini. Baik, pendiam, rendah hati, namun berprinsip mulia, Ray adalah anak yatim piatu yang hidup bersama dua keluarga angkatnya, Randy dan Rena. Keseharian Ray adalah pekerja di bengkel "Satria Motors". Namun dia mempunyai sebuah Power Stone merah yang didapatkannya dari Mikhail dan menggunakannya untuk menyelamatkan bumi dari ancaman VUDO. Power Stonetersebut dapat mengubahnya menjadi BIMA, yang mempunyai kekuatan Garuda: gesit, fokus, dan kuat. Senjatanya bernama Helios (Matahari) dan jurus pamungkasnya adalah Garuda Strike.
  • Randy Iskandar (Rayhan Febrian), kakak kandung Rena, keluarga angkat Ray, dan pemilik Bengkel "Satria Motors". Perangai Randy yang kebapakan membuatnya menjadi figur kakak bagi Rena dan Ray. Dia juga adalah sahabat kecil Ray sejak sekolah dan mengetahui sepak terjang Ray sebagai BIMA. Dia mewarisi harta yang cukup dari kedua orangtuanya yang menghilang.
  • Rena Iskandar (Stella Cornelia), adik kandung Randy, dan keluarga angkat Ray yang juga seorang pelajar. Rena berperangai lugu dan polos, sifatnya cenderung ceroboh dan selalu sial, selalu ingin membantu Ray tapi malah selalu mendapat kesulitan karena VUDO. Rena sangat menghormati Ray dan Randy, tapi sebenarnya menyimpan perasaan pada Ray.
  • Mikhail (Adhitya Alkatiri). Asal-usulnya tidak diketahui banyak. Mikhail melarikan diri dari kapal perang VUDO membawa Power Stone merah. Dia berkomunikasi lewat telepati namun tidak suka berkomunikasi banyak dengan manusia.

VUDO[sunting]

  • Rasputin (Sutan Simatupang), penguasa kerajaan VUDO yang memiliki Power Stone hitam berkekuatan maut. Dia berasal dari Dunia Paralel dan ingin menyerang Bumi demi mengambil alih unsur oksigen, cahaya matahari, dan air untuk memberi kehidupan pada Dunia Paralel.
  • Iron Mask ("topeng besi"), tokoh misterius tangan kanan Rasputin dan komandan kapal perang VUDO yang memiliki Power Stonebiru.
  • Azazel, tokoh misterius yang bertarung untuk Rasputin. Ia bersenjatakan Toranus (Petir) yang serupa Helios milik Bima. 

Tim produksi[sunting]

Daftar episode dan sinopsis[sunting]

No.DitayangkanSinopsis
130 Juni 2013Dikisahkan, Dunia Paralel yang dikuasai Kerajaan VUDO ada di ambang kehancuran alam karena ambisi penguasanya, Rasputin (Sutan Simatupang) akan kekuasaan. Demi menyelamatkan Dunia Paralel, Rasputin berencana menyerang Bumi untuk merebut sumber daya alamnya. Ilmuwan Rudy Bramasakti (Gito Gilas) berhasil menciptakan sebuah gerbang penghubung Bumi dan Dunia Paralel. Namun dia dan keluarganya diserang dan jatuh menjadi korban oleh pasukan VUDO yang dipimpin oleh "Iron Mask". Anak mereka Ray (Christian Loho) selamat, dan 21 tahun kemudian hidup bersama keluarga angkatnya, Rendy (Rayhan Febrian) dan Rena (Stella Cornelia), bekerja di bengkel motor milik Rendy di Jakarta. Suatu hari Ray melihat kilatan cahaya jatuh di atap sebuah gedung, dan di sana terlibat dalam pertempuran antara Mikhail (Adhitya Alkatiri) dan pasukan VUDO. Mikhail memberi Ray sebuah Power Stone merah yang dapat merubah dirinya menjadi "Bima", satria yang dapat melindungi dan menyelamatkan Bumi dari VUDO. Setelah bertempur dengan pasukan VUDO di Medan Merdeka, Bima berhadapan dengan "Iron Mask".

Jalur lagu[sunting]

Lagu pembuka dan penutup

Referensi[sunting]

  1. ^ "Satria Baja Hitam versi Indonesia Siap Beraksi". Okezone.com. 7 Mei 2013. Diakses 11 Mei 2013.
  2. ^ a b c "Press Release - Super Hero Fenomenal lahir di Indonesia "Bima Satria Garuda"". 7 Mei 2013. Diakses 4 Juli 2013.
  3. ^ Cast dari Bima Satria Garuda di duniaku.net.
“Untuk komersialisme kami ingin seperti Mickey Mouse, Donald Duck, agar bisa menjadi komoditas. MNC Group untuk pertama kali memproduksi ini. Semoga bisa menjadi besar dan mungkin bisa muncul jagoan-jagoan lain,” papar Kanti. Menteri Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang Yoshitaka Shindo menambahkan, Bima Satria Garuda akan terkenal dan membawa kebudayaan Indonesia melalui karakter yang dibuat di Jepang.
”Saya berharap konten dari Jepang ini akan bermanfaat untuk seluruh dunia dan di mulai dari Indonesia,” ujar Shindo di Studio MNC Shop, Jakarta, pada tanggal 30 April 2013 lalu. “Saya telah melihat syuting film Bima Satria Garuda, dan saya yakin pasti film ini akan menjadi hits,” lanjut Yoshitaka Shindo. Penggarapan drama seri ini diyakini dapat berjalan sukses karena sebagian menggunakan teknologi animasi modern langsung dari Jepang, dan pertama kali digunakan di Indonesia. “Saya senang drama seperti ini dibuat, dan saya senang teknologi Jepang digunakan di seluruh dunia dan pertama kali digunakan di Indonesia,” pungkas Yoshitaka Shindo.
Bima Satria Garuda tidak hanya hadir sebagai program televisi. Bima Satria Garuda juga direncanakan akan diciptakan sebagai mainan yang mempunyai hak cipta sendiri. ”Ini (Bima Satria Garuda) akan dibuatkan merchandise, produksi mainan seperti Power Rangers, bahkan sampai makanan dan pakaian anak-anak,” ujar Senior Vice President Global Mediacom Reino Barack.

“Kualitas produksi Insya Allah dapat dibandingkan dengan standar global karena partner-nya ternama,” ucap produser eksekutif BIMA Satria Garuda, Reino Barrack, di Jakarta pada hari Selasa 7 Mei 2013 lalu.
Reino mengatakan, dia ingin membuat tayangan positif yang mengajarkan nilai-nilai kebaikan, keberanian, pertemanan, dan semangat pantang menyerah dalam membela kebenaran melalui serial yang sudah dipersiapkan sejak dua tahun lalu itu. Menurut beliau, pengambilan gambar untuk tayangan yang disebut mengusung nilai lokal itu dilakukan di Jakarta dengan melibatkan pemeran dari dalam negeri.
Serial televisi ini dibintangi oleh Christian Loho (BIMA alias Ray Bramasakti), Rayhan Febrian (Randy Iskandar), Stella Cornelia JKT48 (Rena Iskandar), Adhitya Alkatiri (Mikhail), dan Sutan Simatupang (Rasputin).
BIMA Satria Garuda mengisahkan tentang dunia paralel, sebuah dunia dalam kegelapan abadi tanpa matahari, air, oksigen, dan elemen sumber kehidupan. Dunia tersebut dikuasai VUDO, organisasi hitam pimpinan Rasputin yang jahat. VUDO ingin merampas kekayaan alam di Bumi demi keberlangsungan dunia mereka. Ray, seorang pemuda Bumi, terpilih menjadi pahlawan dan berubah menjadi BIMA Satria Garuda untuk melindungi Bumi dari serangan VUDO.
BIMA Satria Garuda, yang dibuat sepanjang 26 episode, akan mulai tayang pada hari ini tanggal 30 Juni 2013 setiap Minggu pukul 08.30 WIB dan Sabtu 15.00 WIB (siaran ulang) di RCTI. Reno mengatakan, tontonan itu berpeluang merambah negara-negara tetangga. “Karena ini pakai Bahasa Indonesia, jadi bisa dijual juga ke Malaysia, Singapura, dan Brunei juga,” ujarnya. Kamu juga bisa menontonnya secara streaming via okezone.tv. jadi tunggu apa lagi, siapkan dirimu untuk melihat BIMA Satria Garuda nanti pukul 08.30 WIB ya, hanya di RCTI! Saya sendiri sudah tidak sabar untuk menontonnya!


Bagikan ke:

leave comment

Semua umpan balik saya hargai dan jika sempat saya akan membalas pertanyaan yang menyangkut artikel di Blog ini sesegera mungkin.

1. Komentar SPAM akan dihapus segera setelah saya review
2. Pastikan Anda tidak berkomentar dengan menggunakan kata-kata kasar, sara, p*rn* dan lain-lain.
3. Jika Anda memiliki masalah cek dulu komentar, mungkin Anda akan menemukan solusi di sana.
4. Jangan Tambah Link ke tubuh komentar Anda karena saya memakai system link exchange

5. Jika perlu sebarluaskan artikel dengan cara klik tombol SHARE di atas.

Bila anda senang dengan artikel ini silahkan Join To Blog atau berlangganan geratis Artikel dari blog ini. Pergunakan vasilitas diatas untuk mempermudah anda. Bila ada masalah dalam penulisan artikel ini silahkan kontak saya melalui komentar atau share sesuai dengan artikel diatas.

Me

Post a Comment

 
Copyright © 2012 - 2015 Renviletieft Blog - All Rights Reserved
Template Craeted by : RenvileTieft Blog
Proudly Powered by Blogger