Abad ke-21 yang saat ini kita berada didalamnya merupakan abad dimana teknologi
berkembang pesat di berbagai bidang. Abad ke-21 dimulai setelah tahun
2000 berakhir dimana pada saat itu mulai bermunculan berbagai inovasi
berbasis teknologi di berbagai negara. Semakin canggih teknologi
maka akan semakin mudah manusia dalam melakukan aktivitasnya tanpa
kehilangan banyak waktu. Berikut 5 Teknologi Tercanggih Awal Abad 21.
1. Sixth Sense
Sixth sense merupakan teknologi tercanggih dalam dunia komputer. Dengan teknologi
ini, Anda tidak memerlukan komputer atau notebook lagi. komponen
utamanya adalah proyektor penampil layar dan beberapa sensor yang
ditempatkan pada jari. Gambar yang dihasilkan dari proyektor dapat
digunakan sebagai layar sentuh. Anda dapat menulis, membaca, bermain
game, dan mengambil gambar tanpa memerlukan perangkat yang berat.
2. Electric Eyes
Electric eyes diciptakan untuk membantu mereka para penyandang tuna
netra yang ingin dapat melihat seperti manusia normal lainnya. Sensor
yang ada pada alat ini berfungsi untuk menggantikan syaraf-syaraf mata
yang selanjutnya dikirim menuju otak.
3. Ponsel Android
Sistem operasi android merupakan sistem operasi ponsel yang diciptakan
oleh google. Saat ini pasaran ponsel dikuasai oleh sistem operasi
tangguh ini. Android diklaim sebagai sistem operasi dengan aplikasi
terbanyak dibandingkan sistem operasi lama seperti java dan symbian.
Google play merupakan pusat aplikasi yang berisi jutaan aplikasi gratis
dan berbayar untuk android.
4. Robotic Exoskeleton
Robotic Exoskeleton merupakan salah satu inovasi terbesar abad
ini. Robot ini berfungsi sebagai alat gerak yang membantu meringankan
kerja tubuh kita. Biasanya robot ini dipakai oleh orang tua dan pasien
yang tidak dapat berjalan. Robot ini akan mengikuti gerak tubuh kita
karena sensor yang menemel pada rangka robot ini.
5. Littmann Electronic Stethoscope
Perangkat ini dirasa lebih mudah dan canggih dibandingkan dengan
stetoskop manual. Gadget ini sama fungsinya dengan stetoskop pada
umumnya namun dengan gagdet ini dokter dapat mendengar, merekam dan
memutar ulang dengan suara yang dapat diatur.
No comments:
Post a Comment